- 27 September 2018
- Posted by: admin
- Category: Berita
Tidak ada komentar
Asosiasi Televisi Lokal Indonesia (ATVLI) yang pertama kali dideklarasikan di Bali pada 26 Juli 2002, berkantor pusat di Jakarta dan saat ini beranggotakan 70 stasiun televisi lokal yang tersebar di berbagai penjuru tanah air, salah satunya yakni Bali TV sebagai pionir stasiun televisi lokal di Indonesia. ATVLI tetap menjaga komitmennya untuk merawat kearifan lokal sebagai modal utama pemersatu bangsa dalam spirit Negara Kesatuan Republik Indonesia. Memasuki usia ke 16 tahun, sebagai ucapan syukur atas kebersamaan dengan masyarakat, ATVLI akan mengadakan Syukuran sekaligus Rapat Kerja Nasional 2018 yang akan diadakan di Bali, dimana Bali TV akan menjadi tuan rumah/host acara ini.